Pernahkah diantara kalian semua dibuat jengkel dengan Provider Telkomsel dikarenakan pembagian kuota yang disediakan? Terlebih lagi dengan kuota chat? Disaat sedang butuh mendesak tiba-tiba kehabisan kuota dan yang tersisa tinggal kuota chat Telkomsel. Kuota chat ya hanya bisa digunakan untuk chatting tidak bisa digunakan umum seperti menonton video ataupun berselancar di Internet. Lalu apakah diantara kalian ada yang pernah berfikir atau bertanya tanya, apakah bisa kuota chat diubah menjadi kuota utama flash reguler? Jika pertanyaan ini terbesit di kalian, maka patut membaca artikel ini hingga selesai
Kuota Chat Telkomsel
Daftar Harga Kuota WhatsApp Telkomsel |
Untuk memenuhi kebutuhan penggunanya di Indonesia yang memiliki kegiatan berbeda beda. Telkomsel menyediakan banyak pilihan Paket Data yang dapat dipilih sesuai kebutuhan. Salah satunya adalah Paket Kuota Chat. Kuota Chat Telkomsel sendiri dapat dibeli dalam 2 cara. Pertama, pembelian bundle dimana setiap pembelian Kuota tertentu kuota chat akan otomatis juga terbeli. Kedua, pembelian terpisah dimana dapat dibeli tersendiri
Kuota Chat saat ini telah dilakukan update. Dimana pengguna dapat membelinya tersendiri dalam golongan Paket Ketengan. Dan untuk saat ini kuota chat hanya dapat digunakan untuk akses WhatsApp saja. Ada banyak pilihan Kuota Ketengan WhatsApp yang dapat dibeli. Tentunya dengan harga yang terbilang cukup murah dan bersahabat.
Tapi perlu diingat kembali, Kuota Chat WhatsApp ini hanya dapat digunakan untuk aplikasi WA tidak untuk aplikasi atau kegunaan lainnya.
Cara Mengubah Kuota Chat WhatsApp Telkomsel Menjadi Kuota Utama
Unlimited Kuota Chat WhatsApp Telkomsel |
Sebenarnya tutorial cara untuk merubah kuota chat WA menjadi kuota utama atau flash reguler sudah betebaran di Internet saat ini. Namun, pada artikel kali ini saya akan mencoba menshare kembali tetapi telah saya lakukan uji coba sendiri. Dan cara mengubah kuota WhatsApp (WA) Telkomsel yang saya share ini berhasil di ponsel saya.
Kebetulan akhir-akhir ini Telkomsel sedang baik kepada saya, hehe. Karena saya mendapat paket promo Combo 4GB Unlimited dengan masa aktif 30hari hanya dengan harga 10rb saja. Unlimited disini adalah untuk Chat WhatsApp dan Telpon sesama Telkomsel.
Dan berikut langkah-langkah supaya bisa ubah Kuota Chat menjadi Flash atau Reguler :
Pertama, download dahulu bahannya. Disini menggunakan aplikasi AnonyTun. Tersedia dua pilihan AnonyTun Free [DOWNLOAD] dan AnonyTun MOD [DOWNLOAD]. Keduanya tidak memiliki perbedaan fungsi. Yang membedakan hanyalah versi free dihiasi dengan iklan di setiap sudut aplikasinya.
Kedua, setelah bahan didownload. Silahkan install terlebih dahulu
Ketiga, setelah AnonyTun terinstall sempurna silahkan jalankan aplikasinya
Keempat, jika saat pertama dijalankan aplikasi meminta hak akses. Silahkan pilih dan klik Izinkan Sepanjang Waktu
Kelima, pada menu utama pilih STEALTH SETTINGS
Keenam, lakukan settingan berikut :
- Stealth Tunnel ON/OFF : On
- Connection Protocol : SSL
- Connection Port : 443
- Custom TCP/HTTP Headers : On
- Advanced SSL Settings : On
- URL/Host : whatsapp.com
- Request Method : Connect
- Injection Method : Normal
- Front Query : Off
- Back Query : Off
- Online Host : Off
- Forward Host : On
- Reverse Proxy : On
- Keep Alive : On
- User-Agent : On
- Jika settingan sudah dirasa benar klik SAVE
- Spoof SNI Host : Off
- True SSL (Anti DPI) : On
- Spoof Host Port : On
- Spoof Host : whatsapp.com
- Spoof Port : 443
- Jika settingan sudah dirasa benar klik OK
- Restart ponsel
- Ubah preferensi jaringan menjadi 3G/HSPA pada saat awal koneksi. Jika sudah terkoneksi baru rubah ke 4G/LTE
- Pada saat menunggu koneksi menunggu waktu lama, langsung matikan koneksi data seluler. Tunggu 5 detik dan hidupkan lagi
- Tunggu beberapa jam dahulu baru koneksi ulang atau coba koneksi ulang keesokan hari. Hal ini dikarenakan pengguna celah dan server ini sangatlah banyak. Sehingga perlu momentum yang pas saat melakukan koneksi dalam kata lain harus koneksi pada saat memperoleh slot server